Saturday, March 5, 2011

KANAL TELEKOMUNIKASI PADA HSDPA



Teknologi HSDPA adalah turunan dari layanan 3G. Ada yang menyebut sebagai super 3G sehingga di kategorikan di kelas 3G. Tapi kerap pula disebut 3,5G, karena teknologi ini memiliki data transfer rate yang lebih tinggi dari 3G. 

HSDPA memanfaatkan kanal baru 3G yang disebut high speed downlink shared channel (HS-DSCH). Kanal baru ini bisa beroperasi dalam arah yang berbeda dari jalur kanal 3G yang ada. Penambahan kanal berupa implementasi adaptive modulation and coding (AMC), hybrid automatic repeat reQuest (HARQ), fast packet scheduling, retransmission protocol dan fast cell selection (FCS), yang dikendalikan Medium Access Control (MAC) di BTS node B (BTS yang berkemampuan 3G). HS-DSCH sendiri difungsikan untuk proses downlink data ke ponsel. Sedang untuk proses uplink, kemampuan HSDPA tak bisa sebesar downlinknya, yang di atas kertas hanya mampu digenjot sampai 2 mbps.

Kelebihan dari HSDPA, yaitu :
High Speed Downlink Shared Channel ( HS DSCH ), dimana kanal tersebut dapat digunakan secara bersama-sama dengan pengguna lain.
  • Transmission Time Interval ( TTI ) yang lebih pendek, yaitu 2 ms, sehingga kecepatan transmisi pada layer fisik dapat lebih cepat.
  • Menggunakan teknik penjadwalan atau scheduling yang cepat
  • Menggunakan Adaptive Modulation and Coding ( AMC )
  • Menggunakan fast Hybrid Automatic Response request (HARQ)

KANAL FISIK
Ada tiga jenis kanal fisik dalam jaringan HSDPA.
*      High Speed Data Physical Downlink Shared Channel (HS-PDSC)
HS-PDSCH mengadopsi adaptive modulation QPSK (quadrature phase shift keying) atau algoritma fase modulasi yang sudah ada, dan 16 QAM (quadrative amplitude modulation), yakni empat amplitude empat fase yang memungkinkan penggunaan data rate tinggi di bawah kondisi jaringan radio yang bermacam-macam.

*      High Speed Shared Control Channel (HS-SCCH)
HS-SCCH merupakan kanal laju data yang tetap (60kbps, SF=128) yang digunakan untuk signaling pada arah downlink antara Node B dan UE sebelum memulai penjadwalan TTI. Kanal ini memberitahu UE bila ada data pada HSDSCH yang dialamatkan ke UE tertentu, dan memberikan UE perubahan parameter dengan cepat yang diperlukan untuk penerimaan HSDSCH.

*      High Speed Dedicated Physical Control Channel (HS-DPCCH)
HSDPCCH merupakan kanal pada arah uplink dengan bandwidth yang rendah yang digunakan untuk membawa informasi signaling ACK/NACK. Kanal ini akan memberitahukan apakah hubungan transmisi pada arah downlink telah sukses dikodekan dan CQI (Channel Quality Indicator) yang digunakan telah sesuai dengan link adaptation.

Gambar Shema kanal fisik HSDPA

Cara Menyenangkan Mengajarkan Bahasa Inggris Pada Anak

pic from : bnu.edu.iq Mumpung lagi on-fire nulis blog, mari lanjutkan tulisan yang udah terlanjur numpuk di otak. Hehe.. Kali ini saya...